Senin, 08 Desember 2014

HARDWARE, SOFTWARE & BRAINWARE



HARDWARE, SOFTWARE & BRAINWARE

Dewasa ini, komputer bukanlah menjadi barang yang asing lagi. Setiap aspek pekerjaan manusia saat ini telah memanfaatkan fungsi kerja komputer seperti perhitungan data, keuangan, pengelolaan dokumen,dsb. Apa sih defini dari komputer itu sendiri???? Secara umum, komputer didefinisikan sebagai seperangkat alat elektronik  yang dihubungkan dengan listrik yang berguna untuk membantu pekerjaan manusia agar lebih mudh, cepat dan akurat. Sedangkan fungsi komputer adalah sebagai alat informasi dan komunikasi yang mampu mengelola data dan kemudian menyimpannya.
Komputer telah mengalami perkembangan pesat, baik dari segi ukuran, fungsi hingga teknologi processornya. Perangkat komputer yang sudah dikenal oleh masyarakat umum antara lain :





-          Mainframe
-          Personal Computer (PC)
-          Komputer untuk server
-          Personal Data Assistant (PDA)
-          Mobile komputer (Netbook, laptop, Notebook)
-          Global Positioning System (GPS)
-          Kalkulator ,dll

Meskipun banyak ragam komputer bermunculan, secara umum fungsi kerjanya adalah sama yaitu, data yang dimasukkan atauu di input kemudian diolah, hasil data yang diolah dapat disimpan atau dikeluarkan sebagai data output.

Dalam melaksanakan fungsinya, komputer harus didukung oleh 3 perangkat yang saling bekerja sama. Ketiga perangkat tersebut adalah :
1.       Hardware (perangkat keras)
Hardware adalah sekumpulan komponen perangkat keras yang secara fisik dapat dilihat diraba dan juga dirasakan. Contoh : harddisk, memory card, processor, mouse, keyboard,dll.
2.       Software (perangkat lunak)
Software adalah program berisi instruksi/perintah sebagai perantara yang menghubungkan antara hardware dengan brainware. Ada 2 macam software yaitu software operating system  (OS) seperti linux, windows, machintos dan software application (program aplikasi) seerti office, database management, program grafis,dll.
3.       Brainware (pengguna)
Brainware adalah perangkat yang mengoperasikan komputer yaitu, manusia. Brainware dapat digolongkan menjadi : user, programmer, dan analis.
Ketiga perangkat tersebut adalah menjadi sebuah satu kesatuan, sehingga jika tidak ada satu perangkat maka akan menghambat kinerja dari komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar